Pengaruh Motivasi Belajar Dan Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar - TESIS

Pengaruh Motivasi Belajar Dan Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar
Motivasi belajar adalah dorongan dari dalam atau dari luar diri seseorang atau individu dengan penuh kesadaran untuk bertindak atau melakukan sesuatu demi tercapainya tujuan tertentu yang sesuai dengan fungsi dan motivasi yaitu : 1. Mendorong manusia untuk berbuat, 2. mendorong manusia untuk menentukan arah perbuatan 3. Mendorong manusia untuk menyelesaikan perbuatannya dengan demikian ketiga fungsi tersebut akan menentukan intensitas belajar, menentukan tujuan yang ingin dicapai serta bersifat selektif terhadap bentuk kegiatan belajar yang dapat memberikan hasil yang lebih baik.

ABSTRAK

RUBINGAT, 2012, Pengaruh Motivasi Belajar Dan Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar Siswa Studi di SDN 1 Tamanan Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung. Tesis program studi pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Program Pasca Sarjana Universitas Kanjuruhan Malang
Ketua : Prof. H. Bambang Swasto, ME, Anggota : 1). Prof. Dr. Lilik Kustiani, SS, MM 2) Drs. H. Amir Sutedjo, SH, M.Pd

Kata Kunci : Motivasi belajar, kebiasaan belajar, prestasi belajar.

Motivasi belajar adalah dorongan dari dalam atau dari luar diri seseorang atau individu dengan penuh kesadaran untuk bertindak atau melakukan sesuatu demi tercapainya tujuan tertentu yang sesuai dengan fungsi dan motivasi yaitu : 1. Mendorong manusia untuk berbuat, 2. mendorong manusia untuk menentukan arah perbuatan 3. Mendorong manusia untuk menyelesaikan perbuatannya dengan demikian ketiga fungsi tersebut akan menentukan intensitas belajar, menentukan tujuan yang ingin dicapai serta bersifat selektif terhadap bentuk kegiatan belajar yang dapat memberikan hasil yang lebih baik.

Kebiasaan belajar berarti perulangan aktivitas yang sejenis dengan menggunakan pertimbangan dan fungsi akal seminimal mungkin atau kebiasaan belajar adalah pola aktivitas belajar yang berulang, tetap dan seragam baik secara sadar maupun tidak.

Prestasi belajar adalah suatu kegiatan yang akan mengakibatkan terjadinya perubahan tingkah laku ini ada yang bersifat pengetahuan suatu hafalan ada juga yang menyatakan ketrampilan, sedangkan tinggi rendahnya hasil yang telah dicapai siswa baik yang dinyatakan dengan angka-angka tetapi ada juga yang dinyatakan dengan kata-kata atau kalimat.

Penelitian ini menggunakan statistik SPSS dengan teknik korelasi, yaitu korelasi product Moment Pearson digunakan untuk mencari pengaruh dari masing-masing variabel bebas / Prediktor (1 dan 2) dengan variabel terikat / kriterium yaitu hubungan antara motivasi belajar dan kebiasaan belajar dengan prestasi belajar dengan responden 40 siswa. Secara umum hasil analisa secara diskriptif menunjukkan bahwa motivasi belajar dan kebiasaan belajar terhadap prestasi belajar siswa dalam pembelajaran IPS ada masalah yang signifikan. 

Dari hasil penelitian menunjukkan ada perbedaan hasil belajar siswa setelah motivasi belajarnya ditingkatkan. Ada perbedaan hasil belajar siswa antara yang memiliki Kebiasaan belajar yang baik terhadap prestasi belajar bidang studi IPS pada SD Negeri I Tamanan Kec. Tulungagung, Kab. Tulungagung.

Download tesis Pengaruh Motivasi Belajar Dan Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar disini
Terimakasih Atas Kunjungan Anda

Judul: Pengaruh Motivasi Belajar Dan Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar - TESIS
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Item Reviewed: Pengaruh Motivasi Belajar Dan Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar - TESIS
Semoga artikel Pengaruh Motivasi Belajar Dan Kebiasaan Belajar Terhadap Prestasi Belajar - TESIS ini bermanfaat bagi saudara. Silahkan membaca artikel kami yang lain.
Ping your blog, website, or RSS feed for Free

2 komentar:

Unknown said... Balas Komentar

paswordnyaa

Unknown said... Balas Komentar

mohon dikirim paswornya ke alamat :
didisumardi65@gmail.com
terima kasih sebelumnya

Post a Comment

Silahkan berkomentar yang baik, jangan spam/ SARA
Boleh masang link asal jangan LiveLink, karena pasti saya hapus... THANKS

 
Copyright © Celotehan Warung Kopi