Penggunaan Media Pembelajaran Komputer Dan Metode Kooperatif TSTS

Penggunaan Media Pembelajaran Komputer Dan Metode Kooperatif TSTSTESIS - Kualitas kehidupan suatu bangsa sangat ditentukan oleh faktor pendidikan. Nurhadi (2004:41) memaparkan ”pendidikan memiliki peranan yang sangat penting untuk menciptakan kehidupan bangsa yang cerdas, damai, terbuka dan demokratis.” Oleh karena itu, pembaharuan di bidang pendidikan harus selalu dilakukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan nasional. Untuk mencapai hal tersebut, kualitas pendidikan harus selalu ditingkatkan dan adaptif dengan perubahan zaman. Salah satunya dengan Penggunaan Media Pembelajaran Komputer dan Metode Kooperatif TSTS.


ABSTRAK

Khusna, Nur Isroatul., Pengaruh Persepsi Siswa Tentang Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Komputer dan Metode Pembelajaran Kooperatif Two Stay Two Stray (TSTS) Terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran Geografi-IPS. Thesis, Program Pasca Sarjana Universitas Kanjuruhan Malang. Pembimbing: (I) Prof. Dr. Lilik Kustiani, SS., MM (II) Drs. H. Moch. Amir Sutedjo, SH., M.Pd

Kata Kunci : Media pembelajaran berbasis komputer, metode pembelajaran kooperatif TSTS

Pengaruh penggunaan media pembelajaran berbasis komputer dan metode pembelajaran kooperatif TSTS terhadap hasil belajar mata pelajaran Geografi-IPS, dilatarbelakangi oleh masih rendahnya mutu pendidikan dan pengajaran, pada khususnya di Kabupaten Tulungagung.

Dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh penggunaan media pembelajaran berbasis komputer dan metode pembelajaran kooperatif TSTS terhadap hasil belajar dalam pelaksanaan kegiatan belajar mengajar.

Dari hasil analisis penelitian telah dibuktikan dengan analisa regresi bahwa ada pengaruh signifikan dari penggunaan media pembelajaran berbasis komputer, yang ditunjukkan dengan Perhitungan korelasi sederhana terhadap pasanan menghasilkan harga koefisien korelasi r sebesar 0,884. yang berarti bahwa 88,40 persen variasi variable hasil belajar dapat dijelaskan oleh variable persepsi penggunaan media pembelajaran interaktif berbasis computer.

Sedangkan pengaruh penggunaan metode pembelajaran kooperatif TSTS terhadap hasil belajar dalam tabel menunjukkan angka sebesar 0,781 yang berarti bahwa 78,10 persen variable hasil belajar siswa dapat dijelaskan oleh variable metode pembelajaran kooperatif TSTS.

Tentang adanya korelasi antara hasil belajar siswa (Y) penggunaan media pembelajaran interaktif berbasis computer (X1) menunjukkan angka seperti diatas berarti signifikan dan ada hubungan positif mantap. Sedangkan korelasi antara hasil belajar siswa (Y) dengan penggunaan metode pembelajaran kooperatif TSTS (X2) terhadap angka seperti diatas yang berarti ada hubungan positif mantap.

Dibuktikan pula dalam variable enterned / removed (b) koevisien Regresi bahwa secara bersama sama antara penggunakan metode secara konstan dihasilkan dari pengaruh X1 dan X2 yang artinya bahwa hasil belajar akan lebih baik jika dipengaruhi oleh penggunakan media pembelajaran berbasis computer (X1) dan metode pembelajaran kooperatif TSTS (X2).

Download file tesis  Penggunaan Media Pembelajaran Komputer Dan Metode Kooperatif TSTS lengkap disini

Terimakasih Atas Kunjungan Anda

Judul: Penggunaan Media Pembelajaran Komputer Dan Metode Kooperatif TSTS
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Item Reviewed: Penggunaan Media Pembelajaran Komputer Dan Metode Kooperatif TSTS
Semoga artikel Penggunaan Media Pembelajaran Komputer Dan Metode Kooperatif TSTS ini bermanfaat bagi saudara. Silahkan membaca artikel kami yang lain.
Ping your blog, website, or RSS feed for Free

1 komentar:

Unknown said... Balas Komentar

This will certainly brings good results into your business and also enhance your company sales quickly. You can get UNITED STATE Facebook Suches as on extremely pocket pleasant rates. buy geo targeted facebook likes

Post a Comment

Silahkan berkomentar yang baik, jangan spam/ SARA
Boleh masang link asal jangan LiveLink, karena pasti saya hapus... THANKS

 
Copyright © Celotehan Warung Kopi